Jumat, 11 Februari 2011

Bagaimana Bilang "I Love You" Dalam Berbagai Bahasa?


Bagaimana cara mengucapkan "I Love You" dalam berbagai bahasa asing selain Bahasa Inggris? Berikut ada beberapa negara yang memiliki istilah yang artinya setara dengan I Love You. Mungkin bisa menjadi referensi bagi Anda untuk mengucapkan cinta pada pasangan terkasih.

  • Afrika : Ek het jou lief
  • Arab : Ana behibak (kepada pria) atau Ana behibek (untuk wanita)
  • Belanda : Ik hou van jou
  • Bulgaria : Obicham Te
  • China Mandarin : Wo ai ni
  • Ceko :Miluji te
  • Denmark :Jeg elsker dig
  • Estonia : Mar armastan sind
  • Ethiopian (Ethiopia) : Afgreki'
  • Farsi : Doset daram
  • Filipina : Mahal kita
  • Georgia : Mikvarhar
  • Greek (Yunani) : S'agapo
  • Gujarat : Hoo thunay prem karoo choo
  • Hawaii : Aloha Au la'oe
  • India : Hum tumhe pyar karte hae
  • Hungaria : Szeretlek
  • Iceland : Eg elska tig
  • Italia : Ti amo
  • Jepang : Aishiteru, terkadang juga orang Jepang bilang "anata ga daisuke desu"
  • Jerman : Ich liebe dich
  • Jerman-Swiss : Ich lieb di
  • Kamboja : Soro lahn nhee ah
  • Kanada : Naanu ninna preettisutenne
  • Korea : Sarang heyo, atau "nanun tangshinul sarang hamnida"
  • Kroasia : Volim te
  • Latin : Te amo
  • Latvia : Es tevii milu
  • Lebanon : Bahibak
  • Lithuania : Tave myliu
  • Luxemburg : Ech hun dech gaer
  • Macedonia : Te sakam
  • Malaysia : Saya cintakan mu, atau "aku cinta padamu"
  • Mohawk (suku Indian) : Kanbhik
  • Maroko : Ana moajaba bik
  • Norwegia : Jeg elsker deg
  • Persia : Doo set daaram
  • Polandia : Kocham ciebie
  • Portugis : Eu te amo
  • Prancis : Je t'aime, atau "J't adore"
  • Rumania : Te iubesc
  • Rusia : Ya tebya liubliu
  • Serbia : Volim te
  • Slovakia : Lu 'bim ta
  • Slovenia : Ljubim te
  • Spanyol : Te quiero, atau "Te amo"
  • Swahili : Ninapenda wewe
  • Swedia : Jag alskar dig
  • Suriname : Mi lobi joe
  • Taiwan : Wa ga ei li
  • Tahiti : Ua here vau la oe
  • Thailand : Chan rak khun (kepada pria) atau "Phom rak khun" (kepada wanita)
  • Turki : Seni seviyorum
  • Ukraina : Ya tebe kahayu
  • Vietnam : Anh ye^u em (kepada pria) atau "Em ye^u anh (kepada wanita)

Rabu, 02 Februari 2011

Sandra Dewi Siapkan Pohon Rejeki Saat Imlek


 

Perayaan Tahun Baru Imlek 2562 disambut gembira warga etnis Tionghoa. Tak terkecuali dengan para selebritas di Tanah Air, yang berdarah keturunan Tionghoa. Dara cantik Sandra Dewi, misalnya. Kediaman wanita asal Bangka Belitung, ini dihias bernuansa Imlek.
Di sana juga tampak pohon angpau atau pohon rezeki yang dihias cantik. Keberadaan pohon ini di setiap momen Imlek memang selalu menjadi suatu kewajiban bagi keluarga bintang salah satu produk sampo ini. Sandra juga telah menyiapkan hidangan khas Imlek seperti kue kering, kue keranjang, dan buah jeruk.

"Nah ini ada kue kering. Warnanya putih tapi terbuat dari kacang hijau. Salah satu kue ini yang harus ada pas Imlek," ujar wanita berusia 27 tahun ini dalam tayangan Halo Selebritis di SCTV, Kamis (3/2).

Nuansa kental Imlek juga terasa di kediaman presenter Yuanita Christiani. Menjelang Imlek, dara kelahiran Jakarta, 14 April 1986 ini sudah menghias pohon angpau dengan lampion kecil. Tidak hanya itu, di sana juga terdapat beberapa petasan berukuran besar yang dipercaya dapat mengusir setan jahat.

Makna Imlek memang selalu menjadi momen kebersamaaan dengan keluarga. Seperti pasangan pengantin baru Okan Cornelius dan Vivian. Pasangan yang menikah pada 14 November 2010 ini sigap berburu pernak-pernik Imlek di sebuah pusat perbelanjaan di Jakarta. Tahun ini merupakan tahun pertama mereka merayakan Imlek sebagai pasangan suami istri. Keduanya pun telah mempersiapkan angpau untuk sanak keluarga.


Hal ini terlihat pula pada pasangan selebritas Delon dan Yeslin Wang. Sepasang kekasih ini menyempatkan diri hanya untuk membeli perlengkapan Imlek. Namun, mereka mengaku tidak mempersiapkan angpau. Menurut kepercayaan Tionghoa, pasangan yang belum menikah dilarang memberikan angpau karena dapat menghilangkan rezeki.

"Kita belum boleh kasih angpau, karena kita belum menikah. Jadi belum boleh," kata Yeslin yang juga mantan kekasih Baim Wong itu.

Percaya Diri Dengan Busana Merah Saat Imlek


Perayaan Imlek selalu identik dengan busana berwarna merah. Dalam kepercayaan Cina, merah melambangkan kemakmuran, keberuntungan dan kebahagiaan. Oleh karena itu, untuk merayakan Tahun Baru Cina atau Imlek, banyak orang yang memilih warna merah untuk busananya.

Sayang tak semua orang merasa percaya diri memakai warna merah yang terang. Masalah warna kulit sering menjadi kendalanya. Berikut beberapa kiat agar percaya diri memakai warna merah, seperti yang dikutip dari ezinearticles.

* Pilih warna merah yang tepat. Warna merah terdiri dari beberapa jenis. Ada yang terang seperti warna cabai, ada juga yang lebih gelap seperti warna darah atau hati. Bagi Anda yang memiliki kulit cerah, warna merah jenis apapun akan cocok. Namun bagi yang berkulit lebih gelap, pilihlah warna merah yang lebih gelap seperti merah hati atau merah marun.


* Potongan busana. Karena warna merah sudah sangat mencolok, sebaiknya pilih busana dengan potongan minimalis, agar penampilan tak terlihat berlebihan. Gaun cheong sam khas wanita Cina pasti akan menjadikan Imlek Anda semakin meriah. Jika Anda memilih potongan gaun yang lebih modern, pilihlah gaun dengan detail dan potongan yang sederhana namun elegan.


* Padu padan aksesori. Aksesori untuk padu-padan busana merah tak harus dengan warna yang sama. Anda juga bisa memadukannya dengan warna lain seperti hitam, emas dan masih banyak lagi. Sesuaikan dengan acara yang akan Anda hadiri. Namun jika Anda memilih untuk memadukannya dengan warna terang (seperti emas atau perak), pastikan pilihan aksesori Anda tidak telalu berlebihan. Cukup anting atau cincin besar untuk mempercantik penampilan. Jangan berusaha mencampuradukkan semua aksesori yang ada, karena hanya akan membuat Anda terlihat berlebihan.


* Rias wajah. Pastikan untuk memilih warna riasan wajah yang senada dengan busana. Untuk amannya, pilih warna-warna yang natural. Jangan mencapuradukkan aneka warna di wajah Anda. Cukup jadikan busana merah sebagai daya tarik yang utama.

Sepuluh Ikan Terindah di Dunia

Anda suka pelihara ikan? Jika Anda melihat ikan-ikan di bawah ini Anda pasti tertarik untuk ikut memilikinya :

A. African Cichlids


Ikan ini diucapkan sebagai "Sick-Lids". Ikan ini ditemukan di 3 danau di Afrika: Malawi, Tanganyika, dan Victoria. Spesies yg ada di Danau Victoria jumlahnya kurang beragam dan kurang berwarna-warni dibandingkan dengan lainnya. Biasanya mereka tumbuh hingga 6-7 inchi, dengan pengecualian untuk Spesies Frontosoa, yg bisa tumbuh sampe 12-14 inchi. Ikan ini adalah ikan air tawar yg bisa dengan mudah dipelihara di akuarium rumahan. Selain di Afrika, ada juga spesies ikan ini yg idup di perairan Amazon, tapi ukurannya lebih besar dan lebih agresif dari yg di Afrika.

B. Parrotfish


Dinamakan demikian karena bentuk mulutnya yg mirip paruh burung. Ikan ini menggunakan mulutnya yg seperti paruh itu untuk memecah dan memakan invertebrata kecil yg hidup di daerah koral. Biasanya mereka akan memakan utuh-utuh bebatuan koral atau pasir-pasir laut lalu mengunyah invertebrata yg ada di dalamnya, lalu membuang sisanya.

C. Regal Tang


Ini ikan yang jadi inspirasi film Finding Nemo. Ikan ini tergolong dalam famili Surgeonfish, yang memiliki pisau kecil dari zat kapur yg dapat disembunyikan di depan sirip ekornya. Pisau kecil ini digunakan terutama untuk sistem pertahanan dalam menghadapi predator.

D. Coral Beauty


Ikan ini tergolong dalam Angelfish. Ikan-ikan ini bisa disimpan dalam akuarium rumahan dan dapat bertahan hidup dengan baik di dalam habitatnya 

E. Flame Angel

 
Ikan ini memikiki hubungan dekat dengan Coral Beauty. Sifatnya sama seperti Coral Beauty.

F. Ikan koi


Ada banyak variasi warna dari ikan koi (sekitar 100-an). Koi dapat memiliki warna oranye, merah, putih, keemasan, atau hitam. Beberapa penggemar koi rela membayar ribuan dolar untuk seekor koi hanya untuk mencari pola warna koi yg langka.

G. Moorish Idol


Ikan ini tergolong susah untuk dipiara di akuarium rumahan, dan juga sangat mahal harganya.

H. Lionfish


Ikan ini disebut juga Zebrafish. Tulang belakangnya memiliki racun yg sangat menyakitkan dan cukup efektif. Orang yg memeliharanya pastinya harus hati-hati kalo mau membersihkan akuariumnya.

I. Discus Fish


Ikan ini merupakan spesies ikan air tawar yang mungkin merupakan ikan air tawar yg paling cantik. Harganya juga sangat mahal. Discus fish yang kecil dengan panjang 3 inchi harganya berkisar $50-$80.

J. Mandarin Fish


Ada 2 varietas dari spesies ini: Mandarinfish standar dan Psychedelic Mandarin. Yang standar biasanya memiliki pola dan warna yang lebih bagus dibanding Psychedelic. Harganya tidak lebih dari $20 per ekor, tapi yang jadi masalah adalah makanannya. Mereka cuma memakan mikro-invertebrata yg hidup di bebatuan koral. Untuk bisa memeliharanya di akuarium rumah, kita perlu memiliki bebatuan koral yg cukup di dalam akuarium selama sebulan untuk membiarkan si ikan beradaptasi dengan lingkungan barunya.

Bentuk Tubuh yang Paling Diinginkan Wanita

Tubuh kurus seperti Kate Moss dan Victoria Beckham tampaknya tak lagi diminati oleh banyak wanita. Padahal dulu tubuh yang sangat 'tipis' menjadi tren karena banyak selebriti yang memiliki tubuh kurus.
 
Dari survei yang dilakukan pada 60.000 wanita oleh Look Magazine, diketahui delapan dari sepuluh wanita lebih memilih tubuh berisi seperti Christina Hendricks dibandingkan tubuh kerempeng seperti Victoria Beckham. Para wanita tidak menganggap tubuh kurus adalah figur sempurna. Sebanyak 80 persen wanita lebih memilih memiliki tubuh Christina dan 20 persen memilih memiliki tubuh Victoria Beckham. Lebih dari sembilan dari sepuluh orang mengungkap wanita dari berbagai ukuran bisa tetap tampil gaya. Lalu, lebih enam dalam sepuluh ingin melihat foto 'nyata' model perempuan di majalah mode.

"Lima bulan lalu menggunakan model dengan tubuh berisi selalu menjadi perdebatan. Tetapi sekarang 94 persen pembaca kami percaya wanita dengan berbagai ukuran bisa tampil fashionable, dan penting bagi majalah mode untuk menonjolkannya," kata Ali Hall, editor dari Look Magazine, seperti dikutip dari Daily Mail. Survei juga membuat daftar bentuk tubuh lima selebriti yang paling didambakan. Tidak ketinggalan bentuk tubuh selebriti yang paling tidak diinginkan.

Lima selebriti yang bentuk tubuhnya paling didambakan adalah :

1.  Beyonce

2.  Kelly Brook

3.  Rihanna

4.  Kim Kardashian

5.  Christina Hendricks 


Lima selebriti yang bentuk tubuhnya paling tidak diinginkan :

1.  Kate Moss

2.  Victoria Beckham

3.  Kylie Minogue

4.  Kristen Stewart

5.  Gisele Bundchen

Cara Membuat Badan Lebih Tinggi

Banyak referensi mengatakan pertumbuhan tubuh wanita terhenti di usia 18-21 tahun. Tapi tenang, Anda masih memiliki kesempatan menambah tinggi badan di atas usia itu. Caranya, kombinasikan asupan makanan, latihan fisik, dan tidur teratur hingga usia 30 tahun. 

Gaya hidup sehat hingga selepas masa remaja, masih memungkinkan seseorang tumbuh paling sedikit 2-4 inci atau 5-10 sentimeter secara alami. Ada beberapa latihan yang bisa dilakukan untuk memaksimalkan tinggi badan. Lakukan latihan berikut untuk mendorong pertumbuhan, memperpanjang tulang belakang, meningkatkan fleksibilitas dan memperkuat otot-otot perut:

Lari cepat jarak pendek (sprint)


Latihan ini bermanfaat meningkatkan pelepasan hormon pertumbuhan. Penekanan pada otot kaki selama latihan berdampak pada pemanjangan tulang dan otot. Tetapi jangan terlalu sering melakukannya karena dapat menyebabkan pembengkakan pada otot dan tendon. Sprint dianjurkan pada permukaan alami seperti lantai atau rumput, bukan beton.

Menendang

Berdiri dengan kaki lebar dan angkat satu kaki kemudian lakukan tendangan. Ulangi minimal 20 tendangan pada satu kaki dan kemudian beralih ke kaki yang lain. Lakukan latihan ini selama 20 kali, karena dapat memperpanjang tulang kering dan paha.

Lompat

Berdirilah di depan bangku atau tangga setinggi kaki. Untuk memulai, lompat dengan satu kaki dalam sepuluh hitungan. Lalu, ulangi dengan kaki lain. Lakukan gerakan melompat hingga tiga kali. Anda bisa beristirahat di sela latihan.

Bersepeda


Gerakan mengayuh sepeda membuat jari kaki terus mencapai pedal. Ini merupakan peregangan yang bisa membuat kaki lebih panjang. Lakukanlah selama sekitar 10-15 menit. Anda juga dapat menggunakan sepeda statis atau stationary cycle.

Berenang


Olahraga satu ini memang sangat efektif untuk membuat tubuh fit dan lebih fleksibel. Lakukan renang gaya dada dan lakukan minimal 20 menit.

Lompat tali


Latihan ini sangat menyenangkan, apalagi jika Anda sambil mendengarkan musik menghentak. Lakukan sebanyak 300 kali setiap hari.

Berayun
Gunakan penahan atau ambang pintu yang tinggi. Anda dapat membelinya di toko peralatan olahraga. Awali posisi dengan berdiri lalu biarkan tubuh berayun. Posisi kaki bisa lurus atau ditekuk, buatlah tubuh senyaman mungkin. Lakukan gerakan ini setidaknya 10 kali dalam sehari.

Free Hand
Berdirilah tegak dalam ruangan yang luas dan tarik napas dalam-dalam. Angkat tangan letakan di tingkat bahu, lalu dorong tangan sejauh mungkin dan lepaskan napas. Ulangi 8 -10 kali. Tarik napas dan kembali memosisikan tangan. Lalu, angkat tumit sambil berdiri jinjit, hembuskan napas, ulangi 80-10 kali. Tarik napas dan angkat lengan terentang di atas kepala. Lalu ayunkan ke dalam dengan arah melingkar dan buang napas. Ulangi 80-10 kali.
Pilih latihan yang paling cocok untuk Anda. Tapi harus dilakukan ecara teratur dan konsisten. Cobalah untuk memiliki waktu teratur untuk latihan Anda sehingga Anda dapat merasakan efeknya.

Bahaya Permak Payudara


Untuk memperindah payudara, tidak sedikit wanita yang menjalani operasi plastik atau implan payudara. Meski terbilang aman jika dilakukan ahli bedah terpercaya, prosedur ini tetap menyimpan risiko. Menurut penelitian terbaru terungkap ada risiko baru yang membahayakan akibat menjalani implan payudara. Wanita yang melakukan prosedur ini memiliki risiko lebih tinggi mengalami kanker langka di sekitar silikon payudara mereka.
Pengawas Obat dan Makanan (FDA) Amerika Serikat dalam laporannya menyebutkan, wanita dengan payudara yang dipermak lebih berisiko terkena kanker payudara langka. Badan ini menyarankan agar wanita dengan payudara implan harus memeriksakan diri secara rutin meski tidak ada gejala penyakit.

Protes terhadap keamanan implan payudara di Amerika Serikat telah berlangsung bertahun-tahun dan sempat dilarang pada 1992 akibat kebocoran silikon yang menyebabkan penyakit kronis. "Kita tidak cukup tahu mengenai produk dan apakah aman digunakan," kata Amy Allina, Direktur Kebijakan National Women's Health Network. Diperkirakan, 5-10 juta wanita di seluruh dunia menggunakan implan payudara dengan alasan kesehatan atau kecantikan.

Dalam laporannya, FDA menemukan 60 laporan terjadinya kanker kekebalan tubuh yang dinamai limfoma anaplastik sel besar (ALCL). Diketahui, pengembangan penyakit ini terjadi di bekas luka dekat implan payudara. Sedangkan jenis kanker ini sangat jarang ditemukan pada wanita yang tidak menggunakan implan, hanya terjadi pada tiga dari 100 juta orang.
"Kita membutuhkan lebih banyak data untuk lebih memahami masalah ini" Allina mengungkapkan, seperti dikutip CBC News.

Gejala kanker ALCL, termasuk pembengkakan atau rasa nyeri di sekitar daerah implan. Gangguan ini muncul antara satu hingga 23 tahun setelah perangkat tersebut dimasukkan. Allina menyarankan untuk menghubungi dokter jika wanita merasakan gejala tersebut. Perawatannya termasuk pengangkatan implan, kemoterapi atau radiasi. Namun belum ditemukan apakah wanita yang menjalani implan payudara pasca-operasi pengangkatan payudara memiliki risiko lebih tinggi daripada mereka yang menanam implan demi alasan kosmetik.